30/12/11

Apam Ladybird



apam ladybird atau bolu kukus mingkem ini dibuat untuk acara ultahnya zaidan kemaren. resepnya aq liat di Fb nya mbak dida dan bentuknya dari browsing di gogle. Anak-anak suka dengan bentuknya yang lucu dan warnanya yang cantik. yuk ini resepnya....

APAM LADYBIRD

3 btr telur yg dingin
275 gr tepung terigu protein sedang
200 gr gula pasir
150 ml santan/susu cair
2 sdt BP
1 sdt sp
1 sdt vanila susu
pewarna Merah dan Hitam


cara membuat:

* Campur semua bahan dan kocok selama 8-10menit sampai tercampur rata dan kental
* bagi 3 adonan sesuai dengan motif yang akan dibuat. kemuadian diberi pewarna, lalu masing masing masukkan ke dalam plastik segitiga.
* tuang sebagian adonan ke dlm cetakan bolkus dan diberi cupcase kertas.
* beri motif Ladybird diatasnya atau motif lainnya
kukus selama 10 menit dengan api sedang cenderung kecil.

Nah kalo ini ladybirds sebelum masuk kukusan.. antri yaaa....hehee

Tidak ada komentar: